June 27, 2023 by Administrator
Kabar Membanggakan: Mahasiswa/mahasiswi Totalwin yang Lolos PMM Kampus Merdeka
Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM) 3 merupakan sebuah program dari kebijakan Kampus Merdeka dimana Mahasiswa akan menjalankan studi selama 1 semester di Kampus lain. Program tersebut akan di ikuti oleh mahasiswa STIE Totalwin dan terdapat 8 mahasiswa yang lolos seleksi Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka Angkatan 3. Mahasiswa yang lolos seleksi tersebut berasal dari TM21 Akuntansi, TM21 Manajemen, TM22 Akuntansi dan TM22 Manajemen.
Mahasiswa yang lolos seleksi akan belajar di Universitas lain, adapun Universitas yang dituju yaitu Universitas Muhammadiyah Aceh, Universitas Bosowa Makassar, Universitas PGRI Sumatera Barat, Universitas Negeri Gorontalo, Universitas Pattimura Maluku dan Universitas Fajar Makassar.
Mutiara Bilqis menyampaikan bahwa program ini sangat baik untuk pengetahuan dibidang Budaya Nusantara, bisa bertukar ilmu dan belajar budaya lain. Mutiara Bilqis berasal dari pulau jawa dimana dia tidak boleh mengambil Universitas yang ada di pulau jawa. Maka dari itu, Mutiara mengambil Universitas di pulau Sumatera bagian Sabang yaitu Aceh.
Harapan dari mengikuti program Pertukaran Mahasiswa Merdeka ini Mahasiswa dapat lebih berkembang dalam berkarya, menghormati perbedaan dan dapat mengharumkan serta menjaga nama baik STIE Totalwin.
Team Media Creative 2023